Selasa, 04 Mei 2010

Bahaya Iklan TV bagi Perempuan


Kalo kita pernah ngeliat iklan di televisi, khususnya iklan komersial. Apa sih iklan komersial itu? Iklan Komersial, yaitu iklan yang ditujukan untuk kepentingan komersial dengan harapan, apabila ditayangkan maka produsen akan memperoleh keuntungan komersial. (Rendra Widyatama:2006)
Iklan komersial itu bentuknya seperti yang biasa kita lihat di televisi seperti iklan sebuah produk (mulai dari makanan, minuman, sabun mandi, shampoo, kecantikan, dll), jasa pelayanan, kendaraan, dan lain sebagainya.
Dari iklan komersial televisi itu, menurut penulis secara nggak sadar kita akan melihat sesuatu yang ‘menyesatkan’ khsusnya untuk kaum hawa. Liat aja iklan yang berhubungan dengan pekerjaan rumah (mulai memasak, bersih-bersih rumah, mengurusi anak, dll), coba liat juga liat iklan belanja, dan iklan promosi produk lainnya. Dari bebrapa iklan yang disuguhkan itu menurut penulis, perempuan selalu berada dalam posisi kurang diuntungkan.  Inilah yang menurut penulis ‘menyesatkan’. Dimana dampak dari iklan itu secara tidak langsung  telah menjustifikasi peran perempuan dalam kehidupan sehari-hari. Bahwa perempuan identik dengan pekerjaan rumah dan budaya konsumerisme. Belum lagi dengan adanya penjelasan mengenai wanita cantik pada iklan perawatan dan sejenisnya, dimana perempuan cantik itu seakan identik dengan body yang langsing, rambut panjang yang lurus, kulit yang putih bersinar, tinggi yang memadai, seakan telah ada standart tentang perempuan cantik. Padahal kecantikan itu sesungguhnya bersifat relatif dan tergantung dari intepretasi masing-masing individu. Pokoknya masih banyak deh dari beberapa iklan komersial di televisi itu yang lebih banyak mengeksploitasi (menyesatkan) kaum perempuan dan telah membentuk sebuah citra tentang peran perempuan dalam kehidupan sehari-hari. Yang pada akhirnya masyrakatpun membenarkan bahwa perempuan itu harus seperti ‘itu’.
Penulis sengaja tidak menjelaskan secara detail apa saja iklan-iklan itu, kurang afdol aja kayaknya. Hhehe
Yah moga kita terpengaruh oleh iklan-iklan televisi yang ‘menyesatkan’ kita. hhihi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar